Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja FTP (File Transfer Protocol)
FTP (File Transfer Protocol) adalah
suatu protokol yang berfungsi untuk pertukaran file dalam suatu
jaringan komputer yang mendukung protokol TCP/IP. Dua hal pokok pada FTP
yaitu FTP Server dan FTP Client. FTP juga bisa dikatakan sebuah
protokol Internet yang berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan
standar untuk pentransferan berkas (file) komputer antar mesin-mesin
dalam sebuah framework.
FTP merupakan salah satu protokol
Internet yang paling awal dikembangkan, dan masih digunakan hingga saat
ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan pengngunggahan (upload)
berkas-berkas komputer antara FTP Client dan FTP Server. Sebuah Client
FTP merupakan aplikasi yang dapat mengeluarkan perintah-perintah FTP ke
sebuah Server FTP, sementara Server FTP adalah sebuah Windows Service
atau daemon yang berjalan di atas sebuah komputer yang merespons
perintah-perintah dari sebuah Client FTP. Perintah-perintah FTP dapat
digunakan untuk mengubah direktori, mengubah modus transfer antara biner
dan ASCII, menggugah berkas komputer ke Server FTP, serta mengunduh
berkas dari Server FTP.
Fungsi FTP yang utama adalah melakukan pertukaran file dalam jaringan.
Fungsi FTP adalah Melakukan transfer file
antara komputer yang terhubung melalui jaringan, termasuk internet.
Dalam bahasa teknis, FTP dikenal sebagai protokol jaringan yang
memungkinkan transfer file antara komputer yang tersambung pada TCP/IP
yang berbasis jaringan. Hal ini mencangkup serangkaian peraturan dan
prosedur untuk transfer data digital yang aman. FTP juga berfungsi untuk
mempermudah dalam pembagian file-file., mempercepat secara tidak
langsung atau implicyt menggunakan komputer remote, melindungi user dari
berbagai file storage system antar host.
Fungsi FTP Server adalah menjalankan
perangkat lunak yang digunakan untuk pertukaran file (File Exchange),
yang selalu siap memberikan layanan FTP apabila mendapatkan request atau
permintaan dari FTP Client. FTP Client adalah komputer yang meminta
koneksi ke FTP Server untuk tujuan tukar menukar file (Upload dan
Download File).
Cara Kerja FTP Cara
utamanya digunakan dalam pengembangan situs web untuk menjalankan
fungsi-fungsi FTP yaitu mentransfer halaman file dari komputer Client ke
situs web komputer hosting, juga digunakan oleh situs yang menyediakan
fasilitas download file. Ini juga digunakan untuk file intra-jaringan
pada sistem jaringan komputer kecil. Sebagian besar program termasuk web
browser memiliki dukungan built-in untuk transfer data berbasis FTP.
Sumber : http://www.jaringankomputer.org
Tidak ada komentar:
Posting Komentar